Kamis, 30 Agustus 2018

Catatan Taklim Bakda Maghrib 22

Kamis, 30 Agustus 2018, Ust Firdaus


  • Salah satu perkara yang bisa mendatangkan rahmat Alloh adalah mendengarkan Al Quran, maka dengarkanlah dengan baik apabila Al Quran dibacakan
  • Salah satu contoh baiknya adab dalam menuntut ilmu ialah Sopan santunnya murid kepada guru dan menunjukkan bahwa dia sangat butuh kepada ilmunya guru
  • Musa berkata kepada Khidhr: "Bolehkah aku mengikutimu supaya kamu mengajarkan kepadaku ilmu yang benar di antara ilmu-ilmu yang telah diajarkan kepadamu?" (QS Al Kahfi:66)
  • Ayat 66 surat Al Kahfi menunjukkan betapa baiknya adab Nabi Musa ‘alaihisalam kepada Nabi Khidir ‘alaihisalam ketika menuntut ilmu padahal Nabi Musa ‘alaihisalam lebih utama daripada Nabi Khidir ‘alaihisalam, demikianlah seharusnya adab seorang murid kepada gurunya
  • Syaikh Assa’di mengatakan bahwa faidah yang bisa diambil dari kisah dalam surat Al Kahfi ayat 66 adalah sopan santun kepada orang yang mengajarkan ilmu dan perkataan orang yang belajar kepada guru adalah dengan perkataan yang paling lembut dan sopan sebagaimana dicontohkan oleh Nabi Musa ‘alaihisalam
  • Orang sombong ialah orang yang tidak menampakkan butuh terhadap ilmu yang disampaikan oleh guru
  • Ilmu itu musuh bagi pemuda yang merasa tinggi (sombong) sebagaimana aliran air itu musuh bagi tempat tempat yang tingi
  • Orang orang yang sombong akan merasa sama ilmunya dengan gurunya bahkan mungkin orang yang sombong itu merasa lebih tinggi ilmunya dari sang guru dan bersikap seperti sedang mengajari gurunya padahal orang yang seperti adalah orang yang sangat bodoh
  • Termasuk perkara yang paling bermanfaat bagi orang yang sedang belajar adalah rendah hati dan menunjukkan butuhnya dia terhadap ilmu yang diajarkan oleh gurunya
  • Ahlu sunah adalah orang yang selalu menghormati guru dan ulamanya walaupun mungkin tidak mengajarnya secara langsung
  • Rasulullah bersabda : Bukanlah golongan kami orang muda yang tidak menghormati orang tua, orang tua yang tidak menyayangi anak muda, dan orang yang tidak mengetahui hak orang alim. 
  • Hendaknya murid itu menghormati dan memuliakan gurunya apalagi kalau gurunya adalah orang yang lebih tua darinya 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar